Situs yang berisi berita gadget terbaru, review gadget dan perbandingan gadget terbaru saat ini

Selasa, 10 November 2015

Belanja Smartphone Apa minggu ini?

Belanja Smartphone Apa minggu ini? - Kali ini Tabloid Gadget akan mengulas artikel gadget terbaru berjudul Belanja Smartphone Apa minggu ini? yang dikutip dari Tabloid Pulsa. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Belanja Smartphone Apa minggu ini?, anda bisa menyimak artikel kami tentang Belanja Smartphone Apa minggu ini? dibawah ini.

Belanja Smartphone Apa minggu ini?

Pekan ini pasar ponsel tanah air dibanjiri beragam smartphone mulai harga 1 – 4 juta-an. Untuk anda yang ingin memiliki perangkat smartphone ada baiknya untuk menentukan perangkat smartphone yang hendak dibeli sesuai dengan kebutuhan serta bujet yang anda miliki. Berikut PULSA akan memberikan daftar ponsel terbaru serta ponsel dengan harga terseksi pada pekan ini. Yuuukk kita simak ulasannya.

Ponsel Terbaru

Pendatang baru pekan ini didominasi oleh perangkat smartphone berbasis Android, yang terdiri dari Samsung Galaxy Ace 3, LG G Pro Lite Dual, Huawei Ascend P6 dan HTC Desire XC.

LG G Pro Lite hadir untuk mengakomodasi kebutuhan anda yang dibekali fitur yang tak jauh berbeda dengan pendahulunya. Kali ini ditambah dengan kemampuan dual SIM. Lainnya, saingan berat dari negeri Ginseng yakni Samsung minggu ini punya Galaxy Ace 3. Generasi ketiga ini tidak banyak membawa perubahan dibanding Ace 2. Dan target yang dituju juga masih pasar kelas menengah.

Berikutnya, setelah HTC One XC sekarang HTC kembali ramaikan persaingan Android dual SIM CDMA-GSM dengan hadirkan HTC Desire XC. Untuk Kelas atas Huawei Ascend P6 menjadi satu-satunya ponsel dengan harga diatas 4 juta yang hadir pada pekan ini.

LG Optimus G Pro Lite dual Dibanderol dengan harga sekitar Rp3,7 juta-an, perangkat ini menawarkan desain body bongsor plus kapasitas baterai yang besar. Untuk fitur pendukungnya, junior Optimus G Pro ini sudah menanamkan kamera utama BSI (Back Illuminated Sensor) 8 MP dan kamera depan 1,3 MP. Ada Dual Sound Technology yang punya kemampuan memisahkan speaker nada rendah dan tinggi, alhasil keluaran suaranya menjadi lebih mantap.

Produk terbaru Samsung yang saat ini baru menghiasi pasaran adalah Samsung Galaxy Ace 3. Sebagai handset kelas menengah, hanya dibekali layar 4 inci dan resolusi 480x800 piksel. Kameranya hanya disupport ukuran 5 MP dengan kamera sekunder VGA. Sebagai otaknya, Galay Ace 3 membawa prosesor dual core 1 GHz dan 1 GB RAM. Samsung juga menambahkan beberapa fitur handal termasuk termasuk S Translator dan S Travel yang menyediakan terjemahan dan informasi wisata di manapun Anda berada. Untuk harganya Galaxy Ace 3 dibanderol Rp 2.299.000,-

Produk berikutnya yang baru masuk dipasaran adalah HTC Desire XC. Mengandalkan fitur dual SIM yang dilengkapi kamera utama 5 MP, layar 4 inci dengan resolusi 480x800 piksel dan dual core 1 GHz. Smartphone CDMA-GSM dengan banderol harga Rp 2.599.000,- ini membidik kalangan pecinta musik, dianugerahi Beats Audio yang menghadirkan kualitas musik mumpuni. Ditambah penggunaan semakin mudah berkat sistem antar muka nan intuitif HTC Sense. Makin menarik karena Desire XC diberikan benefit paket data 24 GB selama 12 bulan yang dibundling dengan Smartfren.

Smartphone teranyar yang beredar dipasaran adalah Huawei Ascend P6. Diklaim akan menjadi smartphone tertipis di dunia, Ascend P6 hanya dibekali ketebalan 6.2 mm. Dilihat dari material menggunakan bahan metal. Speknya cukup mumpuni dan akan bermain di kelas smartphone premium. Alat perekam gambar sudah 13 MP dengan seperangkat alat bantu seperti LED flash, HDR, face dan smile detection. Sebagai mesin penggerak, prosesor quad core 1.5 GHz telah disiapkan untuk menunjang Android Jelly Bean. Layarnya sendiri sudah HD beresolusi 720x1280 piksel dengan luas penampang sekitar 4.7 inci. Untuk memboyong perangkat cantik ini anda harus merogoh kocek yang cukup dalam yakni Rp 4.499.000,-


Harga Terseksi

Android Turun Images Stories Pulsa Images Thumb Other400 0

Selain ponsel baru yang beredar dipasaran, PULSA juga ingin memberikan informasi terkait pergerakan harga smartphone yang bisa menjadi solusi untuk anda.

Di kelas smartphone premium penurunan harga terbesar pekan ini didominasi oleh Blackberry dan Sony dengan penurunan terbesar dialami oleh Blackberry Q10 dengan penurunan 475 ribu dibanding pekan lalu, dan Blackberry Z10 terkoreksi hingga 200 ribu. Kini kedua produk tersebut dibanderol dengan harga Rp5,9 juta-an untuk Q10, Rp4,2 Juta-an untuk Z10.

Penurunan terbesar untuk smartphone berbasis Android diwakili oleh Sony Xperia Z LTE yang dipangkas harganya hingga 200 ribu. Sekarang anda dapat memboyong perangkat ini hanya dengan harga Rp5,7 juta. Sedangkan smartphone Android kelas premium lain tak banyak mengalami pergerakan harga.

Untuk smartphone dengan rentang harga 4 – 2 juta-an pergerakan harganya cukup stabil dengan rata-rata penurunan harga 25 – 175 ribu. Koreksi harga terbesar dikelas ini menimpa pada Sony Xperia V dengan penurunan harga 175 ribu. Lenovo S920 menjadi smartphone kedua dengan penurunan harga tertinggi dengan penurunan sebesar 50 ribu dibanding pekan kemarin. Sedangkan Blackberry Q5 harganya anjlok 275 ribu kini Q5 bisa dibawa pulang dengan harga hanya Rp3,8 juta-an.

Berlanjut ke segmen menengah kebawah dengan harga dibawah 2 juta-an. Penurunan harga didominasi oleh vendor asal China Lenovo. Lenovo P720 Lenovo A706 dan Lenovo A690. Lenovo P720 lengser 30 ribu dan sekarang harganya ada di level Rp 1,920 juta. Lenovo P706 terpangkas sebesar 30 ribu. Begitu juga untuk Lenovo A690 turun tipis 30 ribu. Tipe ini sekarang diperdagangkan di angka Rp 820 ribu.

Di kelas ini vendor lain tak banyak mengalami penurunan harga hanya 2 produk Sony yang terkoreksi harganya yakni Sony Xperia Miro dan Sony Xperia E Dual. Xperia Miro mengalami penurunan harga sebesar 50 ribu sedangkan Xperia E Dual hanya 20 ribu. Konsumen kini bisa memboyong 2 perangkat Sony hanya dengan Rp1,8 juta untuk Sony Xperia Miro dan Rp1,5 juta Xperia E Dual

Sekian berita gadget terbaru dari kami mengenai Belanja Smartphone Apa minggu ini?. Harapan kami artikel seputar gadget yang berjudul Belanja Smartphone Apa minggu ini? ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Tabloid Gadget untuk mendapatkan berita seputar gadget setiap harinya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Belanja Smartphone Apa minggu ini?